Iriana Jokowi Ingin Ada Taman Bunga Nusantara Dibangun Dekat Danau Toba
Simalungun – Selain mengembangkan Bandara Silangit, membangun hotel bintang 5, evaluasi kondisi lingkungan hingga pembangunan tol untuk pengembangan wisata Danau Toba, akan turut dibangun juga Taman Bunga Nusantara. Taman Bunga itu adalah ide dari Ibu Negara Iriana Jokowi agar menambah daya tarik wisatawan ke Danau Toba.
“Ibu negara ingin ada kebun bunga,” ucap Menko Kemaritiman Luhut Pandjaitan usai rapat di Hotel Inna, Simalungun, Sabtu (20/8/2016) malam.
Menteri pariwisata Arief Yahya menambahkan pembangunan lokasi Taman Bunga Nusantara itu bisa di dekat zona otorita di Tapanuli Utara (Taput) atau Toba Samosir (Tobasa).
“Ada catatan tadi ialah taman bunga nusantara. Belum kita putuskan di Taput atau Tobasa. Kalau di Tobasa dekat dengan zona otorita kalau Taput dekat dengan bandara Silangit,” ujar Arief.
Presiden Jokowi juga sempat menyinggung soal taman bunga ini saat bertemu dengan para tokoh masyarakat di sekitar Danau Toba. Menurut Jokowi taman bunga ini akan dibangun berstandar internasional.
“Nanti di tempat lain akan dibangun taman bunga yang kelasnya juga internasional. Jadi tempatnya tadi waktu ratas (rapat terbatas) dengan bupati belum diputuskan, karena ada beberapa alternatif,” kata Jokowi.
Rencananya hari ini Presiden bersama rombongan akan meninjau lokasi untuk pembangunan taman bunga nusantara tersebut. Namun selain taman bunga, Presiden juga mendorong agar masyarakat banyak menanam pohon di sekitar Danau Toba.
“Saya juga minta mohon agar masyarakat didorong untuk terus menerus menanam di lingkungan kawasan Danau Toba,” ujar Jokowi.
(miq/Hbb)
Sumber:http://news.detik.com/
Muhammad Iqbal – detikNews