skip to Main Content
DSC 5475

Peningkatan Kapasitas Pelaku Pariwisata Melalui Bimbingan Teknis Strategi Pemasaran Pariwisata Nusantara

Balige, 09 April 2025 – Dalam rangka mendorong pengembangan sektor pariwisata domestik, khususnya di wilayah Danau Toba dan sekitarnya, Kementerian Pariwisata Republik Indonesia melalui Deputi Pemasaran Pariwisata Nusantara menggelar kegiatan Bimbingan Teknis Strategi Pemasaran Pariwisata Nusantara. Kegiatan ini dilaksanakan di Convention Hall Sinar Minang, Balige, dan dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan di bidang pariwisata.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kapasitas pelaku pariwisata dalam menyusun strategi pemasaran yang efektif, inovatif, dan berkelanjutan. Selain itu, bimbingan teknis ini juga menjadi ajang kolaborasi antara pemerintah pusat, daerah, dan para pelaku industri pariwisata untuk bersama-sama memperkuat daya tarik destinasi wisata nusantara.

Acara ini turut dihadiri oleh tokoh-tokoh penting, di antaranya: 

  • Ir. Lamhot Sinaga, Wakil Ketua Komisi VII DPR RI 
  • Rusti Hutapea, M.Pd, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Toba
  • Jimmy Panjaitan, Direktur Utama Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT)

Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan para pelaku pariwisata lokal semakin siap bersaing dan mampu mempromosikan potensi daerahnya secara maksimal, guna mendorong peningkatan kunjungan wisatawan nusantara dan mendukung pemulihan ekonomi melalui sektor pariwisata.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top